Webinar Seri 2: Expand the Impact of Your Research Article

SEMARANG, jurnaljateng.id, Webinar ini diinisiasi oleh tiga Institusi Sekolah Tinggi Teologia: Sekolah Tinggi Teologi Berita Hidup (STT Berita Hidup) Solo Jateng, Sekolah Tinggi Teologi Kanaan Nusantara Ungaran (STTKN) Ungaran Jateng, Sekolah Tinggi Teologi INTI (STT INTI) Bandung, Jabar. Acara berlangsung selama 2 hari, mulai tanggal 5 hingga 6 Agustus 2020.

Acara tersebut juga didukung oleh: Sekolah Tinggi Agama Kristen Arastamar Grimenawa Jayapura, PAPUA. Sekolah Tinggi Teologi Star’s Lub Luwuk Banggai SULAWESI TENGAH, Sekolah Tinggi Teologi Injil Bhakti Caraka, BATAM.

Hari pertama Moderator Markus Oci, M.Pd.K Dosen dan Waka I Bidang Akademik STT Kanaan Nusantara Ungaran, Rabu (5/8/2020)

Sesi 1. Bagaimana cara memanfaatkan akun academia.edu, pemateri bapak Dr. Joseph Christ Santo, M.Th, Ketua Program Pascasarjana STT Berita Hidup dan editor in Chief Jurnal Teologi Berita Hidup.
Sesi 2. Bagaimana cara memanfaatkan akun ResearchGate pemateri Dr. Amos Sukamto, M.Th. Dosen dan Peneliti STT INTI Bandung, Jawa Barat.
Sesi 3. Bagaimana cara memanfaatkan akun orcid.id. pemateri ibu Ermin Alperiana Mosooli, M.Si, Journal Manager Visio Dei: Jurnal Teologi Kristen dosen Sekolah Tinggi Teologi Star’s Lub Luwuk Banggai Sulawesi Tengah.

Baca Juga  Lima cara temukan gaya belajar anak agar hasil studi maksimal

Hari kedua moderator Dicky Dominggus, M.Th, Dosen dan Waka I Bidang Akademik STT IBC Batam, Kamis (6/8/2020).
1. Sesi 1. Bagaimana cara memanfaatkan akun osf.io dan pemateri bapak Dr. Jeffrit Kalprianus Ismail, M.Pd.K, Ketua dan Dosen STAK Arastamar Grimenawa Jayapura.
2. Sesi 2. Bagaimana cara memanfaatkan akun Publons, pemateri bapak. Dr. Amos Sukamto, M.Th, dosen dan penelitian Sekolah Tinggi Teologi INTI Bandung, Jawa Barat.
3. Sesi 3. Bagaimana cara memanfaatkan akun Kudos. Pemateri bapak Panca Parulian S., M.Th, dosen dan ketua LPMI Sekolah Tinggi Teologi INTI Bandung, Jawa Barat.

Baca Juga  Ini Delapan Wilayah Di Jateng Boleh Melakukan Kegiatan Belajar Mengajar Di Sekolah

Melalui webinar ini para partisipan atau peserta diberi pengetahuan, pemahamaan dan cara registrasi ke akun academia.edu, researchgate, orcid.Id, osf.io, Publons dan Kudos. Tujuannya para partisipan dapat mempraktekkan dan memiliki akun tersebut sehingga artikel, hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, buku dan karya ilmiah disimpan di Repository tersebut. (HENDRI/JJID)

60 tanggapan untuk “Webinar Seri 2: Expand the Impact of Your Research Article

Tinggalkan Balasan ke Anonim Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.