DPD Golkar Kendal Bagi Paket Sembako Korban Banjir Di 3 Kecamatan
JURNALJATENG.ID, KENDAL – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Kendal bersama Ikatan Istri Partai Golkar Jawa Tengah dan Jajaranya, hari ini mengadakan kegiatan bakti sosial dengan menyalurkan sembako kepada warga yang terdampak banjir di tiga kecamatan, diantaranya Desa Bandengan Kendal Jawa Tengah, Rabu (10/2/2021).
Ketua DPD Partai Golkar Kendal, Bagus Bimo Alit mengatakan, kegiatan penyaluran seribu lebih paket sembako, diantaranya Kelurahan Bandengan, Kecamatan Kendal, Desa Wonosari, Kecamatan Patebon dan Desa Gempolsewu, Kecamatan Rowosari.
Dijelaskan, kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian pengurus dan anggota Partai Golkar termasuk IIPG Jateng maupun IIPG Kendal, untuk mengurangi beban masyarakat yang terdampak bencana banjir.
“Bencana yang terjadi di beberapa wilayah di Kabupaten Kendal, mulai dari banjir, longsor dan puting beliung, menggugah kami untuk membantu para korban terdampak bencana. Dan hari ini kepada warga yang terdampak banjir,” terang Bimo, disela-sela giat Baksos di Kelurahan Bandengan.
Anggota DPRD Komisi C ini mengaku, bantuan ini spontan dikumpulkan dari hasil donasi pengurus dan anggota DPD Golkar Kendal, IIPG Jateng dan Kendal serta dari organisasi masyarakat di Kendal.
“Sudah semestinya Golkar turut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan, untuk membantu masyarakat yang sedang dilanda bencana. Jadi baksos ini adalah misi kemanusiaan Golkar terhadap warga yang terdampak bencana,” ulang Bimo.
Dikatakan, kegiatan penyaluran bantuan di Kelurahan Bandengan ini, melibatkan Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kendal. bagi warga yang terdampak diserahkan kepada Ketua RT setempat.
Sementara itu, Ketua HNSI Kabupaten Kendal, yang juga tokoh masyarakat Bandengan, Zaenal Arifin, mengucapkan terima kasih atas atas bantuan paket sembako bagi warga Bandengan yang sebagian besar berprofesi sebagai nelayan.
“Alhamdulillah dan terima kasih kepada Golkar Kendal dan IIPG atas kepeduliannya. Bantuan ini tentu sangat bermanfaat dan dapat sedikit meringankan beban bagi warga Bandengan yang terdampak bencana,” ungkapnya.
Sementara itu, penyaluran bantuan paket sembako juga diberikan kepada warga Desa Wonosari Kecamatan Patebon dan Desa Genpolsewu Kecamatan Rowosari dengan melibatkan Ansor dan warga setempat.
(SFAK/JJID)