Ganjar Pranowo Beri Pesan Motivasi dalam Tradisi Umbul Donga

SEMARANG, Jurnaljateng.id – Mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, menyampaikan motivasi dan pesan inspiratif dalam tradisi Umbul Donga, sebuah ritual doa bersama yang digelar serentak oleh Relawan Jaga Suara di 35 kabupaten/kota pada Kamis (14/11) malam.

Tradisi Umbul Donga merupakan doa bersama untuk memohon keberkahan dan kelancaran dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2027 di Jawa Tengah pada 27 November mendatang. Ritual ini juga bertujuan menjaga suasana yang kondusif selama proses demokrasi berlangsung.

“Semoga tradisi Umbul Donga ini dapat menciptakan situasi kondusif, meredam berbagai potensi konflik di masyarakat, dan memastikan Pilkada berjalan secara normal, demokratis, jujur, adil, serta berintegritas. Ide ini lahir dari semangat spiritual kawan-kawan semua, sebagai bentuk doa tulus seorang hamba. Semoga acara ini berjalan lancar. Aamiin,” ujar Ganjar melalui pertemuan virtual.

Baca Juga  Polri Ingatkan Jajaran Jangan Gunakan Knalpot Brong

Doa dalam tradisi ini dipimpin oleh Kyai Munif di Rumah Pemenangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi, di Jalan Pandanaran No. 100, Kota Semarang.

Acara tersebut diikuti oleh relawan secara serentak di 35 kabupaten/kota.Koordinator Relawan Jaga Suara, M. Qunut, menjelaskan bahwa Umbul Donga merupakan gerakan kultural yang mencerminkan kearifan lokal masyarakat Jawa Tengah.“

Acara ini adalah wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa sekaligus permohonan agar Pilkada berjalan lancar dan aman,” ungkap Qunut.

loading...

Selain itu, tradisi ini juga bertujuan membangkitkan semangat masyarakat untuk mendukung pasangan calon Andika Perkasa dan Hendrar Prihadi.

Baca Juga  Dapat Jatah 421.000 Vaksin, Ganjar: Prioritas Untuk Nakes

Selama acara, warga diajak berdoa bersama, mendengarkan wejangan dari tokoh masyarakat, dan menikmati sajian khas seperti nasi tumpeng dan bubur abang putih, yang melambangkan rasa syukur dan harapan.

Relawan Jaga Suara berharap tradisi ini dapat menciptakan suasana damai dan mendorong proses Pilkada yang bersih serta transparan.

“Pemilihan yang jujur dan tanpa intimidasi akan melahirkan pemimpin yang membawa kemakmuran bagi provinsi ini,” tegas Qunut.

Ia juga menyampaikan harapannya agar doa-doa yang dipanjatkan dapat mengiringi kemenangan pasangan Andika-Hendi.

“Kami optimis, namun kemenangan harus dicapai melalui Pilkada yang damai, adil, dan bebas kecurangan,” tutupnya.

Baca Juga  Pemerintah Kota Salatiga Keluarkan Peraturan Protokol kesehatan Covid-19 Era New Normal